Tulisan : ORGANISASI

 
PENGERTIAN ORGANISASI SECARA UMUM
Di bentuk terdiri dari berbagai kelompok yang memiliki kepentingan yang sama untuk tujuan bersama. Organisasi identik dengan sekelompok individu yang terstruktur dan sistematis yang berada dalam sebuah sistem. Pengertian organisasi adalah Wadah untuk sekelompok individu berinteraksi dalam wewenang tertentu.



Pengertian Didapat dari Buku
1. Organisasi adalah susunan dan aturan dari berbagai-bagai bagian (orang dsb) sehingga merupakan kesatuan yang teratur. (W.J.S. Poerwadarminta, Kamus Umum Bahasa Indonesia)
2. Organisasi adalah sistem sosial yang memiliki identitas kolektif yang tegas, daftar anggota yang terperinci, program kegiatan yang jelas, dan prosedur pergantian anggota. (Janu Murdiyamoko dan Citra Handayani, Sosiologi untuk SMU Kelas I)

Pengertian organisasi menurut para ahli
 
·        Organisasi secara etimologi berasal dari bahasa latin organizare, kemudian (inggris) organize yang berarti membentuk suatu kebulatan dari bagian-bagian yang berkaitan satu sama lainnya. Pengertian organisasi menurut Dimok (1996:26):
Organisasi adalah perpaduan secara sistematika dari bagian-bagian yang saling bergantung atau berkaitan untuk membentuk satu kesatuan yang bulat melalui kewenangan, koordinasi dan pengawasan dalam rangka usaha untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan”.

·        Organisasi menurut Hermaya (1996:26): “organisasi adalah tempat atau wahana proses kegiatan kumpulan orang-orang yang bekerja sama mempunyai fungsi dan wewenang untuk mengerjaka usaha mencapai tujuan yang telah ditentukan”.

·        Selanjutnya Sondang, (1997:26) organisasi dipandang sebagai alat pencapaian tujuan yang telah ditentukan sebelumnya dan strukturnya bersifat permanen tanpa menutup kemungkinan terjadinya reorganisasi.apabila hal itu dipandang perlu baik demi percepatan laju usaha pencapaian tujuan maupun dalam usaha peningkatan efisiensi efektivitas dan produktivitas kerja.

·        Menurut Steven p.robbin (2001:2) pengertian dari organisasi adalah salah satu unit sosial yang dikoordinasikan secara sengaja terdiri daridua orang atau lebih yang berfungsi dan berwenang untuk mengerjakan usaha mancapai tujuan yang yang telah ditentukan. organisasi juga diartikan sebagai kolektivitas orang-orang yang bekerja sama secara sadar dan sengaja untuk mencapai tujuan tertentu (1985:7)

·        Gibson (1985:7) mendefinisikan organisasi sebagai kesatuan yang memungkinkan masyarakat untuk mencapai tujuan tertentu yang tidak dapat dicapai individu secara perorangan

·        Sedangkan menurut Hasibuan berdasarkan pendekatan teori klasik (tradisional) (1996:165): ”organisasi sangat memperhatikan pembagian kerja , spesialisasi dan standarisasi dalam mendesan organisasi, sehingga yang dibentuk dapat efektif dan efisien untuk mencapai tujuan”.


DEFINISI UMUM
Secara umum, organisasi dapat diartikan sebagai sebuah sistem yang terdiri dari sekelompok individu yang melalui suatu hierarki sistematis dalam pembagian kerja dalam rangka mencapai tujuan yang telah ditetapkan secara structural dan sistematis. Beradasarkan definisi tersebut,organisasi memiliki beberapa batasab-batasan yang dapat di gambarkan dalam sebuah organisasi

Adapun ciri-ciri dari organisasi adalah:
- Adanya komponen ( atasan dan bawahan)
- Adanya kerja sama (cooperative yang berstruktur dari sekelompok orang)
- Adanya tujuan
- Adanya sasaran
- Adanya keterikatan format dan tata tertib yang harus ditaati
- Adanya pendelegasian wewenang dan koordinasi tugas-tugas.

Syarat-syarat tertentu yang harus terpenuhi dalam sebuah organisasi:

A).Adanya struktur atau jenjang jabatan, kedudukan yang memungkinkan semua individu dalam organisasi memiliki perbedaan posisi yang jelas seperti pimpinan,staf pimpinan dan karyawan.
B).Dalam sebuah organisasi ada pembagian kerja. Artinya setiap individu dalam institusi,baik yang sifatnya komersial maupun social memiliki satu bidang pekerjaan yang menjadi tanggung jawabnya.

Secara umum, organisasi juga dapat diartikan sebagai wadah tempat orang-orang berkumpul,bekerja sama secara rasional dan sistematis, terencana, terorganisasi, terpimpin dan terkendali. Dalam hal memanfaatkan sumber daya materi maupun non materi sarana dan prasarana, dan data yang digunakan secara efisien serta efektif untuk mencapai tujuan organisasi.

Definisi Organisasi Perusahaan (Kast & Rosenzweig) :
  1.  Suatu subsistem dari lingkungannya yang lebih luas.
  2.  Terdiri dari orang-orang yang berorientasi pada tujuan.
  3.  Suatu subsistem teknik, yaitu orang-orang yang menggunakan pengetahuan,    teknik, peralatan & fasilitas.
  4.  Suatu subsistem struktural, yaitu orang-orang yang bekerja bersama dalam berbagai kegiatan yang terpadu.
  5.  Suatu subsistem psikososial, yaitu orang-orang yang terlibat dalam hubungan sosial
  6.  Suatu subsistem manajerial yang merencanakan & mengendalikan semua usaha.

 PERAN ORGANISASI DAN METODE DALAM PERUSAHAAN
Sebuah perusahaan tidaklah terlepas dari organisasi. Organisasi dalam perusahaan merupakan hal penting dalam mencapai perusahaan yang baik. Tata kelola yang baik adalah contoh dari organisasi yang berjalan baik dalam perusahaan.
“Dalam dunia bisnis yang penuh dengan persaingan dan perubahan yang sangat cepat, perusahaan perlu memiliki nilai lebih dan daya tarik industri bagi para stakeholders. Suatu tata kelola perusahaan yang baik sangat diperlukan untuk menjawab tantangan persaingan dan perubahan tersebut.” (PT. PLN (PERSERO) Tbk)
Peranan organisasi dalam perusahaan tidak beda dengan peranannya dalam kehidupan sehari-hari. Mampu memahami konsep organisasi sesuai dengan kegiatan tuntutan operasi tertentu serta mampu menyusun rancangan struktur organisasi perusahaan yang meliputi organigram, tugas pokok & fungsi kegiatan operasi unit organisasi untuk mencapai tujuan merupakan peranan organisasi dalam perusahaan.


Tujuan Mempelajari Teori Organisasi :
  1.  Mengetahui pentingnya organisasi dan metode.
  2.  Dapat mengetahui ciri-ciri, unsur dan teori organisasi.
  3.  Agar dapat mengetahui macam - macam organisasi niaga,social.
  4.  Memahami tentang organisasi.
  5.  Dapat memahami tentang dinamika organisasi.
  6.  Dapat mengetahui bagaimana proses Organisasi.
  7.  Dapat memahami bagaimana komunikasi dalam organisasi
  8.  Dapat mengetahui tentang pendangan baru organisasi.
  9.   Memahami perilaku yang terjadi dalam organisasi.
  10.   Dapat meramalkan kejadian-kejadian yang terjadi.
  11.  Dapat mengendalikan perilaku-perilaku yang terjadi dalam organisasi.
  •   Tercapainya sebuah tujuan
Organisasi dibentuk dari tujuan-tujuan bersama yang berkaitan, maka pencapaian tujuan yang dilakukan oleh orang banyak atau dalam artian anggota sebuah kelompok lebih berpeluang untuk mencapai tujuan yang lebih maksimal dan efektif.
 
  • Melatih mental bicara di publik
Mental berbicara didepan umum tidak setiap orang bisa peroleh dengan mudah, harus dengan pelatihan lama dan berkala. Sebuah organisasi, kelompok belajar, atau kelompok studi ilmiah bagi para mahasiswa adalah sebuah wadah yang tepat untuk pengembangan public speaking.
  • Mudah memecahkan masalah
Karena dalam sebuah organisasi permasalahan adalah hal yang sangat sering terjadi, entah karena perbedaan pendapat atau permasalahan dalam segi fiskal sebuah kelompok. Pemecahan dari setiap permasalahan yang ada mengajarkan bagaimana harus bersikap dan menyikapi permasalahan yang ada dalam kehidupan masyarakat yang lebih kompleks dan majemuk.

http://asa-2009.blogspot.com/2013/08/pengertian-tujuan-dan-manfaat-organisasi.html

Kesimpulan :
Organisasi sangat lah penting dalam kehidupan,dengan berorganisasi kita dapat mudah dalam melakukan segala sesuatu,dan dapat membantu.Dengan berorganisasi kita juga dapat memiliki banyak pengetahuan dan bantunan. Organisasi dibentuk dari tujuan-tujuan bersama yang berkaitan, maka pencapaian tujuan yang dilakukan oleh orang banyak atau dalam artian anggota sebuah kelompok lebih berpeluang untuk mencapai tujuan yang lebih maksimal dan efektif. Karena dalam sebuah organisasi permasalahan adalah hal yang sangat sering terjadi, entah karena perbedaan pendapat atau permasalahan dalam segi fiskal sebuah kelompok. Pemecahan dari setiap permasalahan yang ada mengajarkan bagaimana harus bersikap dan menyikapi permasalahan yang ada dalam kehidupan masyarakat yang lebih kompleks dan majemuk
Peran organisasi dan metode yang baik dalam suatu perusahaan sangat lah penting untuk mencapai tujuan,misi,dan visi perusahaan tersebut. Sebuah perusahaan tidaklah terlepas dari organisasi. Organisasi dalam perusahaan merupakan hal penting dalam mencapai perusahaan yang baik. Tata kelola yang baik adalah contoh dari organisasi yang berjalan baik dalam perusahaan. Peranan organisasi dalam perusahaan tidak beda dengan peranannya dalam kehidupan sehari-hari. Mampu memahami konsep organisasi sesuai dengan kegiatan tuntutan operasi tertentu serta mampu menyusun rancangan struktur organisasi perusahaan yang meliputi organigram, tugas pokok & fungsi kegiatan operasi unit organisasi untuk mencapai tujuan merupakan peranan organisasi dalam perusahaan.

Pengalaman Berorganisasi 

Pengalaman saya dalam berorganisasi cukup sering saya lakukan tetapi tidak dalam hal yang resmi seperti Osis ketika SMA atau BEM ketika menjadi mahasiswa,namun organisasi yang sering saya ikuti adalah dalam hal kecil contohnya menjadi panitia dalam suatu acara, dengan pengalaman saya tersebut saya dapat menyimpulkan pentingnya organisasi dalam kehidupan kita yaitu agar segala hal pekerjaan maupun rencana dapat berjalan dengan baik.
Bagaimana dikatakan organisasi membantu pemperlancar suatu pekerjaan atau rencana?, dalam pengalaman saya organisasi sangat membantu semisalkan dapat kita lihat dalam kepanitiaan ada yang menjadi seksi ketua, seksi konsumsi, seksi logistic dan sebagainya itu juga dapat disebut sebuah organisasi, keterkaitan dalam bidang masing-masing jabatan membantu keefisienan dalam memperlancar acar atau pekerjaan.

SUMBER REFERENSI :